Tidak Bisa Memasukkan Nomor Resi di Shopee?


Tidak bisa memasukkan nomor resi ke shopee.

Dalam beberapa hari belakangan, saya beberapa kali mengalami masalah dengan penginputan nomor resi di shopee. Saya tidak bisa memasukkan nomor resi ke shopee untuk pesanan orang yang telah saya kirim.

Beberapa waktu sebelumnya, saya mengalami masalah saat memasukan resi karena ternyata ada erorr dari server JNE. AKibat error tersebut, nomor resi shopee tidak bisa terlacak.

Masalah eror server JNE itu diperkirakan terjadi karena mengalami masa puncak yaitu satu atau dua minggu menjelang lebaran.  Hal ini telah dikonfirmasi oleh Shopee sendiri.



Namun, kemarin, saya kembali mengalami masalah saat memasukkan nomor resi ke Shopee. Saat memasukkan nomor resi ke Shopee, muncul notifikasi:

Nomor resi tidak bisa dimasukkan karena barang dikirim sebelum pembayaran dikonfirmasi oleh Shopee. Akibatnya nomor resi tersebut tidak bisa dimasukkan.


Saya sudah mengontak cs shopee untuk mengatasi masalah namun belum ada jawaban.
Apakah ada yang pernah mengalai masalah serupa?


Comments

  1. bagaimana cara kami mengetahui barang pesanan kami sudah dikirimkan atau belum dari penjual??

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Tips Shopee: Bagaimana Kalau Pembeli tidak Konfirmasi Terima Pesanan

Cara Mengatasi Bau Menyengat dari Siwak

Cara Mengatasi "Please Insert the Last Disk of the Multi-Volume set" pada Flashdsik